Minggu, (21/Juni/2021), Himpunan Mahasiswa PGSD Universitas Pendidikan Indonesia Kampus Serang menggelar Diskusi Online dengan mengangkat tema “Semangat Berprestasi Walau Aktif Organisasi”. Dalam acara ini peserta yang hadir mencapai kurang lebih 60 peserta dari dalam dan luar Universitas Pendidikan Indonesia Kampus Serang, ditambah dengan dua orang pemantik yang sangat berprestasi.

Handy Sugiarto dan Nurul Safira merupakan mahasiswa berprestasi Universitas Pendidikan Indonesia kampus Serang, kedua mahasiswa berprestasi ini sengaja dihadirkan untuk mengisi pokok bahasan pada kegiatan ini.

Sesuai dengan headline yang di bahas “Semangat Berprestasi Walau Aktif Organisasi” kedua pengisi acara ini bukan hanya menjadi mahasiswa berprestasi di Universitas Pendidikan Indonesia Kampus Serang keduanya juga merupakan mahasiswa yang aktif dari beragam organisasi di kampus, salah satunya adalah Handy Sugiarto yang merupakan ketua umum dari UKM Permata Ilmu Universitas Pendidikan Indonesia Kampus Serang.

Sesuai judulnya, diskusi ini diselenggarakan melalui daring karena pandemi Covid-19 masih belum berakhir, meski demikian diskusi ini berjalan lancar dengan durasi sekitar 2 jam berisikan beragam informasi yang sangat menarik. Dengan dilaksanakan diskusi online ini diharapkan mahasiswa UPI Kampus Serang dapat membuka dan bertukar pikiran dengan sesama mahasiswa di dalam maupun di luar Universitas Pendidikan Indonesia Kampus Serang. Selain itu Mahasiswa diharapkan memiliki relasi dan jangkauan yang lebih luas sehingga dapat membuka jaringan mahasiswa yang haus akan ilmu pengetahuan.

~APF

Kelas D PGSD Selenggarakan Pameran Lukisan Virtual
Pembukaan Kampus Mengajar Angkatan 2

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *